Setelah membahas sekilas tentang apa itu divisi madig, selanjutnya kita bahas kegiatan serta program kerjanya yuk! Dalam menjalankan proker divisi, madig sudah memiliki daftar dan susunan selama satu tahun, jadi masing-masing anggota dari madig sudah memiliki pembagian tugasnya masing-masing. Di dalam susunan tersebut sudah terperinci mengenai tema apa saja yang harus dibuat, lalu berupa apa saja karya tersebut. Bisa berupa feed Instagram, story, ilustrasi blog, konten video Youtube. Nah, untuk tema sendiri biasanya diambil dari hari-hari penting seperti hari kartini, hari pancasila atau hari-hari kemerdekaan.
Dengan berjalannya proker di divisi madig, para anggota khususnya seluruh tim literasi berharap ada manfaat yang dapat disampaikan dan didapat oleh semua orang. Ilmu dan penyampaian yang menarik untuk para siswa dan khalayak ramai, serta keseruan dan pengembangan bakat dalam berorganisasi untuk para anggota.
Kalian bisa melihat karya-karya dari kami di "Karya Grafis"